Monday, 29 February 2016
Orang Tua Sering Stres Menyebabkan Anak Berisiko Tinggi Jadi Susah Makan
Anak Anda cenderung memilih-milih makanan dan susah makan? Sebelum menyalahkan anak, coba ingat kondisi Anda akhir-akhir ini. Studi ungkap kondisi stres pada orang tua turut memengaruhi pola makan anak lho.
Peneliti dari Belanda menyebutkan bahwa anak-anak cenderung menjadi sulit makan apabila orang tuanya kerap merasa depresi atau bahkan cemas berlebihan.
Dalam studi ini, dilibatkan sekitar 5 ribu anak yang lahir di antara tahun 2002-2006. Orang tua mereka diminta melengkapi kuesioner untuk dinilai tingkat kecemasan dan depresinya.
Rentang pertanyaan dalam kuesioner ini dimulai dari masa pertengahan kehamilan sampai anak responden berusia tiga tahun. Mereka kemudian juga diminta untuk mengisi kuesioner terpisah tentang pola makan anak masing-masing.
Setelah diamati, penelitian tersebut menemukan bahwa tingkat kecemasan dan depresi pada ayah dan ibu berpengaruh secara signifikan terhadap masalah makan pada anak. Terutama anak-anak yang sudah mencapai usia balita. Belum diketahui secara pasti, apa yang menyebabkan adanya hubungan tersebut.
"Kami mengamati bahwa masalah internal ayah dan ibu memiliki keterkaitan dengan masalah makan pada anak usia pra-sekolah. Untuk mencegahnya, orang tua harus bisa mengendalikan kecemasan yang dimilikinya. Ini sangat penting," tulis para peneliti dalam jurnal Archives of Disease in Childhood, seperti dikutip dari Mirror, Selasa (1/3/2016).
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment